Semarak Festival Seni dalam Peringatan Hari Guru Nasional 2024 di Sma Negeri 2 Ngawi Taruna Indonesia

0
217

SMADANGAWI – Tepat pada tanggal 25 November 2024, SMA Negeri 2 Ngawi Taruna Indonesia memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2024 dan Gebyar P5 ”Rekayasa Teknologi” di Lapangan Merdeka.

Konsep peringatan acara ini sama seperti tahun sebelumnya, karena peringatan ini terdapat serangkaian acara mulai dari Kegiatan P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) bertema “Rekayasa Teknologi” dan Divisi Intelektual mengadakan Seminar Rekayasa Teknologi bertema ”SMADA Wujudkan Inovasi Teknologi untuk Negeri” dan Lokakarya Penguatan Literasi dari Divisi Intelektual bertema “Literasi sebagai Basis Intelektual untuk Menyongsong Indonesia Emas”.

Festival Seni ini memberikan wadah merdeka belajar kepada para GTK dan peserta didik dengan penyaluran minat dan bakat melalui acara unjuk bakat yang diwadahi oleh Organisasi Intra Sekolah (OSIS) atau dikenal dengan sebutan OSCAR 2024.

Acara ini diawali dengan Kirab Guru yang diiringi oleh Pasukan Pleton Inti dan Penampilan Tari Selamat Datang dari Ekstrakurikuler Tari SMADA Art, Penampilan Paduan Suara Gitabuana SMADA Art, Sambutan Ketua Pelaksana yaitu Muhammad Fawwas R., Sambutan Ketua OSIS yaitu Muhammad Dava.

Kemudian sambutan Perwakilan Guru Purna yaitu Ibu Limyana, M.Hum. dan tasyakuran doa bersama tenaga pendidik dan kependidikan disertai potong tumpeng secara simbolis oleh Kepala Sekolah yaitu Drs. Makmun Fatoni, M.Pd. yang diberikan kepada Ibu Limyana, M.Hum., Ibu Dra. Sulistyaningsih, dan Drs. Triadji Sunar W., sebagai tenaga pendidik jelang purna tugas.

Selanjutnya, dilanjutkan dengan pemberian penghargaan apresiasi oleh Ketua Panitia kepada Tenaga Pendidik yang sudah mengabdi di SMA Negeri 2 Ngawi.

Setelah dilaksanakan doa bersama dilanjutkan dengan acara hiburan yaitu Penampilan Dance FlashMob dari Angkatan 61 dan pemberian bunga kepada Bapak/Ibu GTK SMA Negeri 2 Ngawi. Dilanjut acara penampilan Venti Band dan pembacaan nominasi guru.

Berikut ini sepuluh nominasi pendidik yang diberikan apresiasi dari para siswanya antara lain:

  1. Guru Tersibuk: Zaenal Abidin, M.Pd.
  2. Guru Terinspiratif: Limyana, M.Pd.
  3. Guru Termotivator: Tjahjono Widarmanto, M.Pd.
  4. Guru Terdisiplin: Dra. Ninik Siti Purwani
  5. Guru Multitalent: Vinsca Sabrina Claudia, M.Pd.
  6. Guru Teramah: Roys Mamduh, S.Pd., Gr.
  7. Guru Tersabar: Latifah Lilis Sofiyah, S.Pd.
  8. Guru Terupdate: Sasmiati, S.Pd., M.Pd.
  9. Guru Tergaul: Rangga Adi Pradana, S.Pd.

”Saya merasa sangat bangga dan lega setelah mengadakan acara Hari Guru 2024. Acara ini berhasil menghimpun seluruh warga sekolah untuk menghargai dedikasi dan pengorbanan para guru. Melihat senyum dan rasa terharu para guru saat menerima penghargaan membuat semua upaya dan kerja keras panitia menjadi sangat berharga,” ucap Devha Wardani sebagai Ketua Pelaksana HGN 2024.

Selanjutnya, penampilan dari karya kreasi guru dan anak-anak yaitu, Penampilan Sumber Slamet Band beranggotakan: Delta Eka Wardana, S.Pd., Rangga Adi Pradana, S.Pd., Muhammad Irfan Mujahiddin, S.Pd. ft.(siswa) Levi Josiah M. dan Chania Lova;

Kemudian penampilan Karawitan Puspa Laras beranggotakan Bondan Ardiansyah, S.S., Sasmiati, S.Pd., M.Pd., Dra. Juni Astari, Anang Hailala, S.H., Suwardi, S.Si., M.T., Heppy Hermawati, S.Pd., A Tri Wahyuni, S.Pd., Dra. Sri Agustiyani, Suwarno, S.Kom., Ika Wiwidyawati, S.Sn., Ali Hidayat, S.Pd., dan Elma Widya Saputri, S.Pd. dan Triyono, S.Pd.;

Dilanjutkan dengan penampilan Dance Ektrakurikuler SMADA Art; Seni Teater Alid dengan lakon ”Owalah” naskah dari Dr. Budi Waluyo S.S., M.Hum dan disutradara oleh Vinsca Sabrina Claudia, M.Pd. berkolaborasi dengan Karawitan Panjer Rina SMADA Art dengan bimbingan Bondan Ardiansyah, S.S., dan ditutup dengan tiga penampilan band siswa yaitu Sak sak e Band, Regge Band, dan Gistara Band.

“Saya selaku Kepala SMA Negeri 2 Ngawi Taruna Indonesia mengucapkan terima kasih dan selamat kepada para GTK dan siswa SMA Negeri 2 Ngawi sudah menyelenggarakan dan memeriahkan peringatan Hari Guru Nasional 2024 dan HUT ke-79 PGRI,” ucap Drs. Makmun Fatoni, M.Pd saat memberikan sambutan.

Tak kalah menariknya lagi, Puncak Festival Seni pada Peringatan Hari Guru Nasional 2024 terdapat stand penampilan karya hasil P5 yaitu Rekayasa Teknologi oleh kelas X, XI, dan XII dengan menampilkan keahlian sesuai bidang yang digelutinya.

“Dengan mengadakan acara Hari Guru Nasional 2024 memberikan motivasi bagi saya untuk terus meningkatkan kreativitas dan kemampuan organisasi. Saya juga terinspirasi untuk menjadi lebih seperti para guru yang telah membentuk kami menjadi pribadi yang lebih baik. Acara ini mengingatkan saya akan pentingnya menghargai dan menghormati mereka yang telah membantu kami tumbuh,” ucap Nisha Aulia selaku Koor Acara Festival Hari Guru 2024.

Selamat Hari Guru untuk Bapak/Ibu Guru SMA Negeri 2 Ngawi Taruna Indonesia, tetap semangat mendidik sehingga mampu mencetak calon pemimpin bangsa yang lebih kreatif, inovatif, dan edukatif serta membawa prestasi yang gemilang! (VSC)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

fifteen − eight =