Jadilah Generasi Yang memiliki rasa ingin tahu dengan tetap mengandalkan kejujuran dan rasa tanggung jawab diatas segala-galanya.
Indonesia saat ini membutuhkan orang – orang yang memiliki kepribadian yang tinggi dan rasa tanggung jawab yang besar. Hal itu bermula dari pendidikan yang ada saat ini, khususnya ketika berada dalam pendidikan formal, mengingat tanggung jawab merupakan sebuah hal yang mendasar untuk pengembangan diri. Sehingga perlu dikembalikan tentang pengenalan diri, saya ini siapa, mau apa dan mau kemana.
Sifat rasa ingin tahu merupakan sebuah sifat yang penting bagi setiap orang yang ingin maju. Setiap siswa yang ingin berprestasi, lebih baik, dan mumpuni, pasti harus mempunyai sifat rasa ingin tahu. Dalam proses belajar, harus dimulai dengan rasa ingin tahu, jika rasa itu sudah tidak ada maka yang timbul adalah rasa malas.
Jujur itu sulit dilakukan, tidak enak dikerjakan. Jujur akan membawa berkah karena merupakan ciri Tuhan yang ditanamkan kepada manusia untuk membangun perilaku dan akhlak. Jujur adalah harta yang sangat mahal untuk generasi kita dan untuk bangsa kita semuanya. Dengan jujur akan menjadikan bangsa ini lebih berkualitas.
In Frame :
Bapak Junaidi
Bapak Tjahyono
Bapak Nahrowi
Video by : Wibiseno