Basket Hingga Modelling

0
1718

Gadis multitalenta. Predikat itu pantas disematkan pada Anastasya Dewanti Pratama Putri. Bagaimana tidak, siswi kelas XII SMAN 2 Ngawi ini memiliki segudang bakat. Mulai dari bidang olah raga, seni, hingga modeling.

Tak sekadar berbakat, Tasya-sapaan akrab Anastasya Dewanti Pratama Putri-mampu menyabet segudang prestasi. Di antaranya juara III Batik Ngawi Fashion Show (BNFS) 2013 kategori SLTA, juara favorit Dimas Diajeng Ngawi 2013, juara II Fashion Show Kartini Day 2013, Duta Telkomsel 2013, membela Ngawi di kejurda basket, dan sederet prestasi lainnya. “Selain basket, aku juga sering ikut kompetisi olah raga lain seperti atletik, renang, lari, dan bulutangkis,’’ ujarnya kemarin (14/11).

Yang paling mengesankan adalah saat turun di kejuaraan basket se-eks Karesidenan Madiun beberapa waktu lalu. Pasalnya, selain mampu mengantarkan timnya menyabet juara II, sulung pasangan Agus Suwanto-Yayuk Winarti Catur Nugroho ini terpilih sebagai most valuable player (MPV) alias pemain terbaik. ‘’Nggak nyangka, soalnya saingannya bagus bagus,’’ ungkap pengagum pemain timnas basket putri Gabriella Sophia ini.

Ibunda Tasya, Yayuk Winarti Catur Nugroho, menyebut bakat yang dimiliki putri sulungnya itu sudah terlihat sejak masih duduk di bangku TK. “Mulai TK sudah terlihat bakatnya, baik olah raga maupun modeling,’’ tuturnya kepada Jawa Pos Radar Ngawi.

Yayuk mengaku mendukung penuh langkah Tasya memoles bakatnya demi meraih prestasi tertinggi. Pun memberikan motivasi kepada putrinya yang bercita-cita menjadi dokter spesialis bedah tulang itu untuk tampil maksimal saat turun di sebuah event. ‘’Pernah juga Tasya down sebelum tanding, tapi saya beri motivasi kamu pasti bisa dan pantang menyerah,’’ ujarnya. (RadarMadiun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

eighteen − 11 =