Inas Husnun Nabilah Seniman Muda Ngawi

0
1384

PROFIL SISWA – Setiap manusia pastinya diberikan berbagai macam kelebihan dan juga pastinya punya kelemahan. Itulah yang ada dalam dunia ini, ada kelebihan dan kelemahan yang saling melengkapi.

Inas Husnun Nabilah, salah satu siswi di SMA Negeri 2 Ngawi yang mempunyai bakat luar biasa. Dari bakatnya, Inas mempunyai berbagai prestasi yang mengantarnya menjadi lebih dikenal oleh masyarakat Ngawi.

Salah satu bakatnya adalah menggambar sketsa. Dengan ketekunan goresan tangannya yang penuh dengan nuansa artistik ini, Inas mampu menggambar berbagai hal. Bukan hanya mampu menggambar, namun bisa dengan cepat.

Gadis yang tinggal di Perumahan Griya Prandon Permai Ngawi ini pernah mendapatkan gelar juara di beberapa ajang perlombaaan. Juara 2 desain batik Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2013 Kab. Ngawi, Juara 2 Melukis FLS2N 2014 Kab. Ngawi, dan menjadi salah satu Finalis Diajeng Kabupaten Ngawi tahun 2016.

Inas yang lahir di bulan Juli 1999 itu memperoleh bakat menggambarnya karena kebiasaan yang dilakukannya sehari – hari sejak tahun 2014. Putri pasangan Hardianto dan Limyana ini sudah banyak pula menerima pesanan gambar dari teman dan sahabat – sahabatnya.

Siswi yang aktif di kegiatan ekstra kurikuler Smada Art dan Tifa ini bercita – cita ingin meneruskan kuliah di Jurusan Seni Rupa Institut Teknologi Bandung. Selain itu kegiatannya memang padat dengan belajar dan mengerjakan tugas – tugas sekolah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

2 + 19 =